Pengertian Google AdWords
Google AdWords atau yang kini sudah berganti nama menjadi Google Ads adalah program periklanan online milik Google, yang berfungsi untuk mengiklankan produk atau bisnis Anda di Google. Dengan menggunakan platform ini, maka Anda bisa mengatur penempatan iklan pada mesin pencarian Google sesuai dengan apa yang Anda inginkan. Google AdWords memang sangat cocok untuk Anda yang ingin meningkatkan penjualan bisnis Anda.
Google sendiri sudah memberikan berbagai fitur kompleks, yang bisa Anda gunakan untuk mengatur atau merencanakan suatu strategi pemasaran bisnis online tersebut tanpa batasan. Dengan menggunakan Google adWords, iklan yang Anda pasang bisnis Anda akan secara otomatis muncul pada halaman pertama di mesin pencarian Google. Lantas bagaimana cara menggunakan Google AdWords ini? Simak Selengkapnya dibawah ini!
Cara Menggunakan Google AdWords
1. Buka Google AdWords
Buka website milik Google AdWord dengan mengunjungi link berikut ini https://ads.google.com.
2. Buat Akun Google
Anda bisa menggunakan akun Google milik Anda sendiri. Namun, jika Anda tidak ingin kotak masuk Gmail Anda dipenuhi email dari Google AdWords, maka Anda bisa membuat akun Google baru yang khusus untuk keperluan Google AdWords.
3. Pilih Goal
Setelah Anda login ke akun Google AdWords, Anda diminta untuk memilih goal dari iklan yang akan Anda jalankan. Ada tiga pilihan goal yang sudah disediakan oleh Google AdWords, pilih salah satu Goal yang cocok dengan produk atau bisnis milik Anda.
Goal pertama adalah calon pelanggan menghubungi Anda melalui telepon. Jika Anda menjalankan bisnis yang transaksinya dilakukan melalui telepon, maka pilihlah goal yang pertama ini. Misalnya saja, ketika Anda mengelola bisnis jasa konsultasi yang mengharuskan klien untuk menghubungi Anda dan berbicara melalui telepon.
Goal kedua adalah mengarahkan calon konsumen untuk mengunjungi toko fisik. Apabila Anda memang mengelola toko fisik seperti restoran, kafe, rumah makan, atau jenis usaha yang lainnya dan menuntut pelanggan untuk langsung mengunjungi toko Anda, maka disini Anda bisa memilih goal yang kedua ini.
Goal terakhir adalah mengarahkan calon pelanggan untuk mengunjungi website bisnis Anda. Jika transaksi usaha Anda memang dilakukan melalui website, maka sebaiknya Anda memilih goal yang ketiga ini. Karena pelanggan bisnis Anda bisa langsung mengunjungi website milik Anda.
4. Pilih Jangkauan Lokasi
Selanjutnya pilih jangkauan lokasi yang ingin Anda targetkan. Anda bebas memilih seberapa jauh jangkauan lokasi iklan Google AdWords Anda, baik di Indonesia maupun luar negeri. Disini Anda juga bisa mempersempit jangkauan lokasi hanya untuk di kota atau provinsi tertentu saja.
5. Pilih Kategori
Pilih kategori bisnis yang Anda kelola supaya bisa memudahkan Google untuk menentukan target audience iklan Google AdWords Anda.
6. Buat Copy Iklan
Membuat copy iklan untuk paid search tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang. Google akan membatasi karakter untuk copy iklan milik Anda. Untuk headline iklan, Anda hanya bisa menulis maksimal 30 karakter saja. Sedangkan untuk isi iklan, Anda bisa menulis sampai maksimal 80 karakter.
Dengan adanya batasan karakter ini, Anda dituntut harus bisa membuat iklan yang singkat, padat, jelas, dan tentunya menarik dilihat oleh calon pelanggan. Buatlah materi iklan yang berisi instruksi jelas, padat dan memberikan informasi apa saja yang harus dilakukan oleh calon pelanggan ketika merek melihat iklan Google AdWords Anda.
7. Tentukan Budget
Jangan khawatir mengenai budget ketika Anda akan menggunakan Google AdWords. Google sudah menerapkan metode PPC atau Pay Per Click. Jika iklan Anda tidak ada yang klik, maka Anda tidak perlu membayarnya. Jadi, disini Anda hanya perlu membayar ketika ada yang klik iklan Anda oleh target audience. Dengan cara ini, tentunya Anda bisa menghemat biaya iklan Google AdWords.
Anda juga bisa menetapkan estimasi biaya Google AdWords sesuai yang Anda inginkan. Jika ini adalah pengalaman pertama Anda menggunakan Google AdWords, ada baiknya jika Anda memilih estimasi biaya iklan dari yang terkecil dulu. Setelah itu, evaluasi setiap performa iklan Google AdWords yang Anda jalankan. Apabila performa dari iklan Anda menunjukkan hasil yang cukup baik, maka Anda bisa meningkatkan biaya iklan Google AdWords secara bertahap supaya bisa menjangkau konsumen lebih banyak lagi.
8. Pilih Metode Pembayaran
Anda bisa membayar iklan Google AdWords menggunakan kartu kredit atau transfer bank. Jadi, walaupun Anda tidak memiliki kartu kredit, disini Anda tetap bisa memanfaatkan layanan Google AdWords.
Nah, itulah beberapa informasi yang dapat kami sampaikan dikesempatan kali ini tentang pengertian Google AdWords dan cara menggunakan Google AdWords.